Muhasabah Qabliyah Maiyah Macapat Syafaat 170919

Kebun Maiyah adalah kebun yang hijau berseri. Banyak yang bekerja menghidupi kebun ini dengan keikhlasan, dan mereka menyadari bahwa mereka bukan pemilik kebun itu namun mereka berusaha untuk bertanggungjawab penuh untuk merawat kebun ini.
Mereka paham bahwa kebun ini adalah milik Allah, dan mereka paham bahwa mereka harus menanam, merawat, benih-benih kehidupan yang diberikan melalui Simbah, meski mereka juga tiada tahu siapa yang akan memanen kebun ini. Mereka adalah pekerja-pekerja yang ikhlas, pejuang-pejuang fisabilillah yang rela orang lain memetik buah yang mereka tanam.
Kebun Maiyah ini digarap atas dasar maiyah kebersamaan, rasa tepo seliro, kesamaan range frekuensi gelombang dan nalar, dan dalam satu sistem gelembung yang menggelembung dalam segitiga cinta.

Share: